Itime.Surakarta, 16 Januari 2026 – Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menghabiskan makan siang bersama dua kubu dari Pakubuwono XIV (PB XIV), yaitu PB XIV Purbaya dan PB XIV Mangkubumi, di sebuah rumah makan dekat Masjid Agung Surakarta, Jumat (16/1). Pertemuan yang berlangsung dalam suasana santai tersebut mengangkat pembahasan terkait kondisi Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat dan perkembangan kota Solo.
Gibran yang awalnya datang ke Solo untuk menghadiri pernikahan saudara kandungnya, Adinda Istiq Farinna, kemudian melaksanakan salat Jumat di Masjid Agung sebelum bertemu dengan para tokoh keraton. “Setelah ijab kabul dan jumatan, kami makan sate dan tongseng sambil membicarakan kondisi kota Solo dan juga keraton,” ujarnya kepada awak media.
Dalam kesempatan itu, Gibran juga menitipkan pesan agar kondusivitas kota Solo terus dijaga. Ia mengingatkan agar berbagai fasilitas dan infrastruktur yang telah dibangun dapat terawat dengan baik, serta kekayaan budaya yang dimiliki Solo tetap terpelihara. “Mohon selalu dijaga kondusivitasnya, fasilitas yang sudah terbangun mohon bisa ter-maintain dengan baik. Kota Solo yang kaya akan kebudayaan tolong dijaga semua,” kata Gibran.
Sebelumnya, Keraton Surakarta Hadiningrat resmi memiliki raja baru dengan gelar PB XIV pada November 2025 silam, menggantikan PB XIII yang telah wafat. PB XIV yang berusia 23 tahun merupakan pemimpin termuda dalam sejarah kerajaan Jawa dan saat ini tengah menempuh studi magister di Universitas Gadjah Mada.
(Reina)

#itime, #itimepertanian, #itimeperistiwa, #itimeArtikel, #itimeviral, #itimeberita, #itimebudaya, #itimepemerintah, #itimehukum, #itimenasional, #itimeregional, #itimeinternasional, #itimeolahraga, #itimegayahidup, #itimetni, #itimePolri, #itimeuncatagorized, #itimependidikan, #itimepengetahuan, #itimesorot, #itimesemuaorang, #itimeviral, #itimewartawan, #itimedunia, #itimeportal, #itimeekonomi, #itimeglobal, #itimeteman, #itimesahabat, #itimerepublik, #itimeberitabaru, #itimeberitaterkini, #itimehariini, #itimenews, #itimeterkini, #itimepagi, #itimetv, #itimeberita, #itimemedia, #itimeindonesia, #itimeasia, #itimenusantara, #itimeprovinsi, #itimewaktu, #itimevidio, #itimefilm, #itimetrendi
