Itime.SALATIGA, 20 Januari 2026 .Kegiatan senam aerobik dan senam jantung semakin digemari warga Salatiga. Belantara senam di kota ini semakin menjamur dengan munculnya berbagai sanggar dan instruktur (cosh) handal yang menyebar ke berbagai wilayah, dengan tujuan utama meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani, mempererat tali persahabatan, serta melatih kebugaran masyarakat.
Siapa tak kenal Ani, salah satu cosh senam aerobik dan senam jantung dari Persatuan Olahraga Pria Wanita Indonesia (PORPI) Cabang Salatiga. Kinerjanya semakin melambung setelah meraih prestasi memuaskan pada ajang Festival Olahraga Rakyat Daerah (FORDA) tahun 2025 lalu. Sosoknya dikenal ramah, enerjik, dan selalu menjadi inspirasi bagi peserta senam di kota ini.
“Awalnya saya hanya ingin berbagi ilmu senam untuk membantu masyarakat menjaga kesehatan. Alhamdulillah, prestasi yang diraih di FORDA 2025 menjadi semangat tambahan untuk terus meningkatkan kualitas pelatihan dan mengajak lebih banyak orang bergabung,” ujar Ani saat memimpin latihan senam rutin di Lapangan Pendapa Alun-Alun Selatan Salatiga.
Selain PORPI, kini banyak sanggar senam mandiri yang berdiri di berbagai kecamatan Salatiga, seperti Kecamatan Sidorejo, Argomulyo, dan Tingkir. Para cosh yang ada tidak hanya ahli dalam teknik senam, tetapi juga mampu membaur dengan baik di tengah masyarakat, membuat setiap sesi latihan menjadi menyenangkan dan penuh keakraban.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Disporapar) Kota Salatiga, Supriyatno, menyambut baik pertumbuhan minat masyarakat terhadap senam aerobik. “Kita sangat mendukung kegiatan ini karena selain meningkatkan kebugaran, juga mempererat tali silaturahmi antar warga. Pemerintah kota juga siap memberikan fasilitas dan dukungan untuk mengembangkan olahraga massa seperti ini,” jelasnya.
Banyak peserta yang mengaku merasakan manfaat positif dari berlatih senam secara teratur. Sri Lestari (42), peserta senam dari Kelurahan Candisari, mengaku kesehatan tubuhnya semakin baik dan memiliki banyak teman baru setelah bergabung. “Setiap hari saya tidak sabar untuk datang latihan. Selain badan sehat, suasana yang akrab membuat hati juga senang,” ucapnya.
Menurut rencana, Disporapar akan menggelar lomba senam aerobik tingkat kota pada bulan April mendatang untuk mempererat hubungan antar sanggar dan memotivasi masyarakat agar tetap konsisten menjaga kebugaran.
(Reina)

#itime, #itimepertanian, #itimeperistiwa, #itimeArtikel, #itimeviral, #itimeberita, #itimebudaya, #itimepemerintah, #itimehukum, #itimenasional, #itimeregional, #itimeinternasional, #itimeolahraga, #itimegayahidup, #itimetni, #itimePolri, #itimeuncatagorized, #itimependidikan, #itimepengetahuan, #itimesorot, #itimesemuaorang, #itimeviral, #itimewartawan, #itimedunia, #itimeportal, #itimeekonomi, #itimeglobal, #itimeteman, #itimesahabat, #itimerepublik, #itimeberitabaru, #itimeberitaterkini, #itimehariini, #itimenews, #itimeterkini, #itimepagi, #itimetv, #itimeberita, #itimemedia, #itimeindonesia, #itimeasia, #itimenusantara, #itimeprovinsi, #itimewaktu, #itimevidio, #itimefilm, #itimetrendi
